Thursday, April 5, 2012

my dream

aku terlahir sebagai seorang wanita,
seorang wanita yang begitu mudah meneteskan air mata,
tapi hal itulah yang membuatku tegar.

aku begitu mencintai keluargaku, mereka memberiku kasih sayang, perhatian, cinta.
semua aku dapat dari mereka, dan aku pun ingin membalas semuanya.
begitu banyak yang mereka berikan padaku, tapi aku belum bisa membalasnya.

aku mempunyai mimpi.. impian yang termotivasi dari orang tuaku, khususnya mama.
ketika kecil aku telah melakukan kesalahan fatal, sampai mama pun tak bisa melupakannya sampai saat ini.
itu terjadi ketika aku kelas lima sd, aku bertanya kepada mamaku, " mama, kata temen2ku, orang tua itu dak ikut anak cewek, tapi ikut anak cowok ?" mendengarku berkata, mamaku menangis, aku bingung.. aku bahkan tak tau apa yang kuucapkan..
mama bilang :" ulfa dak galak ngurusi mama kalo mama tuo agek, ulfa dak tau betapa susahnyo mama ngurusi ulfa, pas hamil ulfa, mama sakit2n, pas ulfa lahir ulfa jugo sakit2n. dak apo ulfa dak galak ngurusi mama, mama masih ado anak yang laen, ado dwi samo fadjri. ulfa dak kasian kalo mama di sakiti samo istri mereka.


kata2 itu masih tergiang di telingaku,
aku tidak bisa berhenti menangis, mama begitu sakit hati denganku. mulai saat itu , aku berjanji akan melakukan semua keinginan mama,
mama ingin aku jadi juara, aku wujud'in,
 mama ingin aku masuk ipa 1, aku wujud'in,
mama ingin pergi ke yogya, aku berjuang kuliah di yogya ( semua test universitas yang aku ikutin cuma universitas yang ada di yogya )

semua demi mama, sampai saat ini aku masih merasa sebagai anak durhaka yang telah menyakiti ibu sendiri, mama pun masih mengingat kata2ku sampai sekarang, begitu juga aku, aku selalu berjuang  demi mama.

mama pernah bertanya kepadaku " kenapa mau ngambil teknik nuklir, kan berbahaya".
aku cuma menjawab " karena aku pengen S2 + kerja di jepang ".
padahal dalam hatiku, aku pengen bawa mama ke jepang , buat nyembuhin sakit mama...

No comments:

Post a Comment